Dua Rumah Warga Hanyut Terbawa Banjir di Soppeng

TVRINews, Sulawesi Selatan
Dua rumah warga di Soppeng, Sulawesi Selatan, hanyut terbawa banjir pada Senin (6/12), pukul 08.30 WITA.
Hal tersebut terjadi akibat hujan deras yang terus mengguyur wilayah Soppeng sejak Minggu (5/12) kemarin.
Dua rumah tersebut berada di Kelurahan Ompo, Kecamatan Lalabata.
Berdasarkan rekaman video yang diterima TVRINews.com, tampak dua rumah digulung banjir dan hancur usai menabrak jembatan penghubung.
Tidak hanya di Soppeng, Jalan Poros Pekkae - Buludua di Kabupaten Barru juga mengalami banjir cukup parah.
Untuk saat ini, sekitaran lokasi Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Tanete Pekkae tidak dapat dilewati warga karena terendam banjir.